Breaking News
Loading...
Thursday, April 25, 2013

Info Post

JAKARTA - Innalillahi wainna ilaihirajiun, telah meninggal dunia Ustad Jeffry Al Buchory atau yang biasa disebut Uje dalam kecelakaan lalu lintas di kawasan Pondok Indah, Jakarta Selatan.
Sosok Uje memang sangat akrab dikalangan dunia selebritas dan dakwah. Pria yang pernah mengenyam pendidikan di Pondok Pesantren Daar el-Qolam Gintung, Jayanti, Tangerang, ini memang memiliki sedikit masa kelam dalam hidupnya.
Pernikahannya dengan Pipik ini dikaruniai tiga orang anak, Adiba Khanza Az-Zahra, Mohammad Abidzar Al-Ghifari, dan Ayla Azuhro.
Hal yang menyadarkan Uje dari kehidupan semua adalah saat dirinya diajak umroh oleh ibu dan kakaknya. Sebagai awal dari usaha pertaubatan, Uje mendapat amanah dari kakak tertuanya almarhum Ust. H. Abdullah Riyad, untuk melanjutkan dakwah kakaknya di Jakarta. Sebab almarhum mendapatkan kepercayaan dari MUIS (Majlis Ugame Islam Singapura) untuk menjadi Imam besar di Masjid Haji Mohammad Soleh, bersebelahan dengan Maqam Habib Nuh Al Habsyi, Palmer Road, Singapura.
Uje pun berdakwah pertama kali di sebuah masjid di Mangga Dua. Teks dakwahnya pun dibuat oleh sang istri. Hasilnya, honor ceramah sebesar Rp35 ribu dia bawa pulang dan langsung diberikan kepada istrinya.
Dari situlah Uje mulai berdakwah lewat majelis taklim, mushola, masjid, dan perlahan-lahan bisa seperti sekarang ini, dikenal oleh masyrakat banyak dikagumi oleh seluruh kalangan.
Selain itu pria kelahiran, Jakarta, 12 April 1973 itu juga kerap menyampaikan dakwahnya dalam bentuk lagu-lagu islami (?, red NM). Debut albumnya, Lahir Kembali diluncurkan 2006 lalu. Beberapa lagu diciptakannya sendiri dan dinyanyikan bersama penyanyi lagu-lagu religius muslim (?, red NM), seperti Opick, bahkan pernah berkolaborasi dengan grup band Ungu dalam mini album Ungu bertajuk Para Pencari-Mu (2007).
Namun, kini diusia ke 40 tahun, Uje harus menghembuskan nafas terakhirnya dalam peristiwa kecelakaan tunggal sepedah motor Kawasaki E650 yang ditungganginya, sekira pukul 01.00 Wib di kawasan Pondok Indah.
Berdasarkan informasi Uje sempat dibawa ke Rumah Sakit Pondok Indah dalam keadaan sudah tidak bernyawa. Kini, jenazahnya disemayamkan di rumah duka Perumahan Bukit Mas, Rempoa, Jakarta Selatan. Rencananya setelah Salat Jumat, jenazah akan disalatkan di Masjid Istiqlal dan akan dimakamkan di TPU Karet, Jakarta Pusat.
Selamat jalan Uje, semoga semua amal kebaikan mu diterima disisi-Nya. Amin.



Artikel Terkait Nasional