Breaking News
Loading...
Tuesday, May 28, 2013

Info Post

MADRID – Fabio Cannavaro dikabarkan bakal kembali ke Real Madrid dan jadi asisten pelatih. Akan tetapi, hal itu baru akan terealisasi apabila Carlo Ancelotti menerima pinangan Los Blancos untuk jadi pelatih kepala. Madrid saat ini masih gencar menggoda Ancelotti untuk menjadi sukesor Jose Mourinho yang telah
dipastikan keluar dari Santiago Bernabeu mulai akhir musim ini. Sayang, hingga saat ini keinginan Madrid masih terhalang kengototan manajemen Paris Saint Germain (PSG) yang ingin mempertahankan pelatih yang baru saja menghadirkan trofi jawara Ligue 1 untuk kali pertama dalam 19 tahun.

Meski sulit, namun bukan hal yang mustahil Ancelotti bakal menjadi pelatih Madrid musim depan. Pasalnya, mantan juru taktik AC Milan ini sudah terang-terangan menyatakan ketertarikannya menjadi nakhoda klub peraih trofi terbanyak di Liga Champions.

Nah, apabila Ancelotti jadi ke Madrid, MARCA melaporkan, pelatih asal Italia itu akan menunjuk Cannavaro untuk menjadi asistennya. Posisi asisten pelatih El Real kemungkinan bakal kosong menyusul kabar Aitor Karanka yang ingin mengikuti jejak Mourinho ke Chelsea.

Ancelotti sendiri diketahui memiliki hubungan yang sangat baik dengan Cannavaro. Bek peraih FIFA Ballon d’Or 2006 ini sempat jadi anak asuh Ancelotti saat membesut FC Parma (1996-1998). Keduanya dikenal sangat dekat dan memiliki pemahaman yang sama soal sepakbola. Baik Don Carletto dan Cannavaro memiliki visi yaitu membangun tim kuat secara struktur dan kompetitif.

Satu lagi nilai plus Cannavaro ialah, dia cukup mengenal Real Madrid dan sedikit banyak bisa memberikan informasi kepada Ancelotti perihal filosofi klub. Cannavaro  diketahui sempat jadi bek andalan Los Merengues pada periode 2006-2009.

Sebenarnya, bukan Cannavaro saja yang dikabarkan bakal jadi asisten Ancelotti. Kandidat lainnya ialah asistennya di PSG, Claude Makelele yang juga eks punggawa Madrid dan mantan anak asuhnya di Parma dan AC Milan, Hernan Crespo.



Artikel Terkait Sport