Jakarta - Pemerintah kembali merekrut Calon Pegawai Negeri Sipil (CPNS) di tahun 2013 ini. Adapun prioritas jabatan untuk rekrutmen tahun ini. Apa saja?
Wakil Menteri Pendayagunaan Aparatur Negara dan Reformasi Birokrasi (WamenPAN) Eko Prasojo mengatakan, formasi CPNS tahun 2013 ini sebanyak 60 ribu.
"Untuk instansi pemerintah pusat, jabatan yang diprioritaskan adalah guru, dosen, penegak hukum, serta jabatan utama fungsi instansi. Sedangkan jabatan yang diprioritaskan untuk instansi daerah adalah guru, tenaga medis dan paramedis," jelas Eko seperti dikutip detikFinance, Rabu (1/5/2013).
Eko menambahkan, pemerintah menetapkan sejumlah jabatan yang menjadi prioritas, karena pegawai pada kelompok jabatan dimaksud berdasarkan hasil perhitungan beban kerja dinilai kekurangan.
Berikut prioritas jabatan untuk rekrutmen CPNS 2013 selengkapnya:
Instansi Pusat:
- Guru (guru kelas dan guru produktif) yaitu guru yang memberi keterampilan hidup/life skill untuk siswa)
- Dosen
- Jabatan penegak hukum (pro justice) seperti jaksa, panitera, pengaman lembaga pemasyarakatan (sipir)
- Jabatan Utama :
- Pengawas tata bangunan dan perumahan
- Pengawas teknik jalan dan jembatan
- Pengawas teknik perairan
- Arsitek
- Pemeriksa pajak, penyuluh pajak dan pemeriksa bea dan cukai
- Pemeriksa merek, pemeriksa dokumen imigrasi
- Mediator hubungan industrial, instruktur, pengawas ketenagakerjaan
- Pengamat gunung api, inspektur tambang
- Penguji kendaraan bermotor, pengawas keselamatan pelayaran, ATC
Instansi Daerah:
- Guru (guru kelas dan guru produktif) yaitu guru yang memberi keterampilan hidup/life skill untuk siswa), guru tataboga, guru seni kriya dan guru design grafis
- Tenaga medis dan paramedic (dokter, dokter spesialis, bidan, perawat dan refraksionis optisien)
- Jabatan yang mendorong pertumbuhan ekonomi masyarakat
- Jabatan yang berperan menciptakan lapangan kerja
- Jabatan yang mendorong pengurangan kemiskinan
- Jabatan yang berperan dalam pengendalian pertumbuhan penduduk
Artikel Terkait Nasional
- Pemilu 2014 Tak Akan Mengubah Wajah DPR
- Ini Besaran Kenaikan Harga BBM Yang di Tetapkan SBY
- Masyarakat Miskin Cuma Dapat Kompensasi Rp 150.000 Per Bulan Akibat BBM Naik
- Daftar Artis Gay Indonesia Terbaru
- Seekor Gajah Dewasa Mati Di Aceh Timur
- Lowongan Menjadi Pegawai Bank Indonesia (BI)
- Ini Dia Pernyataan Danjen Kopassus Yang Bikin ‘Miris’
- Ini Dia Pengakuan Serda Ucok Sang Eksekutor Cebongan
- Kopassus Pasukan Elite Indonesia Terkuat Di Dunia
- Ini Dia Pesawat Kepresidenan Rp 820 M
- Menteri Tak Percaya Orang Jual Ginjal Demi Ijazah Anak
- Ini Dia Alasan Munarman Menyiram Tamrin
- Anak Jalanan Indonesia Ikut Turnamen Sepakbola Brasil
- Ini Dia Penghasilan Pengemis di Jakarta
- Urus KJS Saja Diinterpelasi Apalagi Jadi Presiden Kata Jokowi